Menu Sarapan yang Enak Dinikmati di Bojonegoro

Diposting pada

Bingung cari menu sarapan enak dan mengenyangkan di Bojonegoro. Jangan khawatir gaes, karena tim kuliner Dibungkus.com punya rekomendasi menu sarapan terbaik di Bojonegoro. Sarapan jadi hal paling fundamental dalam kehidupan sehari-hari. Dengan sarapan atau makan pagi, tenaga untuk menjalani aktivitas sehari-hari langsung terisi seketika.

Di Bojonegoro, ada beberapa menu sarapan yang sangat direkomendasikan. Apa saja menu sarapan terbaik di Kota Ledre? Berikut ini Nabs, 5 menu sarapan terbaik yang bisa kamu coba di Bojonegoro.

Nasi Kuning

Menu pertama yang bisa kamu coba adalah nasi kuning. Di Bojonegoro, nasi kuning memang jadi menu terbaik untuk memulai hari. Biasanya, nasi kuning di Bojonegoro disajikan bersama dengan kering tempe, mie atau bihun, serta serundeng. Untuk lauknya, bisa pakai tempe goreng tepung atau telur dadar.

Tak sulit untuk menemukan penjual nasi kuning di Bojonegoro. Kamu bisa langsung menuju kawasan Masjid Agung Darussalam. Di sana, ada beberapa penjual nasi kuning yang bisa kamu coba untuk menu sarapan pagi.

Nasi Pecel

Dosa rasanya jika tak menyertakan nasi pecel ke dalam daftar rekomendasi makanan atau kuliner di Bojonegoro. Mau sarapan, makan siang atau makan malam, nasi pecel khas Bojonegoro selalu bisa dijadikan sebagai opsi.

Di Bojonegoro, ada beberapa tempat atau warung nasi pecel yang bisa dituju untuk sarapan. Selain di kawasan Alun-alun Bojonegoro, tempat lain yang bisa didatangi adalah Warung Mekar Sari dan Pecel Mbak Anik yang keduanya sama-sama berada di Desa Pacul, Kecamatan Bojonegoro.

Soto Ayam

Jika butuh asupan menu makanan yang lezat dan mengenyangkan, soto ayam bisa kamu jadikan pilihan. Soto ayam memang kerap dipilih oleh warga Bojonegoro untuk menu sarapan paginya. Tak heran jika sejumlah warung atau lapak penjual soto ayam di Bojonegoro lebih sering muncul pada pagi hari.

Dari sekian banyaknya warung soto ayam yang ada di Bojonegoro, ada satu rekomendasi tim kuliner Jurnaba.co buat kamu. Yakni warung soto ayam yang ada di Jalan Dr. Soetomo. Lokasinya berada di depan lorong gang makam sedeng. Soto ayam di tempat tersebut punya rasa jempolan yang sangat cocok buat sarapan.

Bubur Ayam

Sarapan bubur ayam memang bukanlah budaya Wong Jonegoro yang lebih senang dengan sarapan dengan menu nasi. Tapi jika kamu bosan dengan menu nasi pecel atau kuningyang itu-itu saja, tak ada salahnya untuk mencoba menu bubur ayam.

Tak banyak penjual bubur ayam di Bojonegoro. Di kawasan kota, jumlahnya bisa dihitung dengan jari. Salah satu warung bubur ayam di Bojonegoro yang bisa dituju berada di Jalan Hayam Wuruk. Tepatnya di belakang Klenteng Bojonegoro. Bubur ayam di Jalan Hayam Wuruk tersebut buka tiap pagi mulai jam 06.00 wib hingga sekitar pukul 10.00 wib.

Serabeh

Terakhir, ada menu makanan yang juga sangat identik dengan Bojonegoro. Apalagi kalau bukan serabeh atau serabi. Penganan dengan cita rasa mania ini sudah jadi bagian yang tak terpisahkan dari menu sarapan masyarakat Bojonegoro.

Banyak sekali penjual serabeh yang bisa didatangi untuk sarapan. Ada beberapa di kawasan Alun-alun Bojonegoro. Kemudian di Jalan Dr. Soetomo, Jalan Panglima Polim (dekat gerbang Perumda), Jalan Munginsidi dan masih banyak lagi. Banyak tempat yang bisa kamu pilih dan tuju ketika ingin menjadikan serabeh sebagai menu sarapan.

Itu tadi gaes, 5 rekomendasi menu sarapan yang bisa kamu coba di Bojonegoro. Menu-menu tersebut sangat cocok untuk dikonsumsi sebelum memulai aktivitas berat sehari-hari. Jangan lupa mam, ya gaes…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *